Skip to content
Metro24

Metro24

Terdepan Dalam Pemberitaan

  • Home
  • Berita Utama
    • e-Paper
    • Lintas Nusantara
    • Sumatera Utara
      • Medan
      • Deliserdang
      • Serdang Bedagai
      • Tanah Karo
      • Binjai – Langkat
      • Siantar – Simalungun
      • Batubara
      • Asahan
      • Labuhanbatu Selatan
      • Tabagsel
  • Hukum & Kriminal
  • Ekonomi & Bisnis
  • Sosial Budaya
  • Hiburan
    • CK
    • KisMis
  • Olahraga

Dituduh Begal 2 Pelajar Dikeroyok Sekelompok Geng Motor, Polisi Buru Pelaku Pengeroyokan 

Redaksi 04/02/2025

Bagikan ini:

  • Lagi
  • Postingan
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru) Telegram
  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp

 

METRO24.CO, BINJAI – Sekelompok anggota geng motor melakukan melakukan aksi pengeroyokan terhadap dua orang korban yang masih berstatus pelajar berinisial Ad dan Al. Para pelaku meneriaki korban dengan sebutan begal dan geng motor untuk memprovokasi warga sekitar.

Peristiwa itu, di Jalan Olahraga, Kecamatan Binjai Timur, Senin (3/2) sekira pukul 23.30 Wib. Warga yang mendengar teriakan tersebut sontak ikut serta memukuli korban tanpa belas kasih. Beruntung nyawa korban dapat terselamatkan, setelah personil polisi dari Polsek Binjai Timur tiba di lokasi kejadian.

Sebelum terjadi pengeroyokan, korban melintas di hadapan pemuda yang tengah berkumpul di sekitar lokasi kejadian. Lalu, terjadi keributan dan teriakan yang mengundang perhatian massa.

“Anak itu (korban-red) lewat, disitu banyak pemuda yang lagi duduk berkumpul. Tiba tiba ada keributan tidak tau apa penyebabnya. Ada yang teriak begal sama teriak geng motor,” ujar Syahril, warga sekitar.

Tak terima anaknya menjadi korban pengeroyokan, salah satu orangtua korban, Rahmad Diansyah (42) warga Jalan T. Umar, Kecamatan Binjai Utara, langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polres Binjai, dengan nomor : STTLP/74/ll/2025/ SPKT/Polres Binjai, tertanggal 4 Februari 2025.

Kedua korban mengalami luka serius sehingga harus dirawat secara intensif di Rumah Sakit. Hingga kini, aparat kepolisian tengah mendalami motif kejadian dan mengejar pelaku.

Disisi lain pihak keluarga juga berharap agar aparat kepolisian dapat segera menangkap seluruh pelaku pengeroyokan, apalagi salah satu pelaku telah berhasil diamankan dan mengakui perbuatannya. Maka sangat mudah bagi polisi untuk mengembangkan pelaku lainnya.

“Anak kami tidak ada terlibat geng motor. Bahkan anaknya sopan, kesehariannya dia hanya bergaul dengan teman satu kampung saja. Dia gak pernah terlibat permasalahan apapun, ” ucap keluarga korban.

Kasat Reskrim Polres Binjai AKP Zuhatta Mahadi, melalui Kanit PPA Aipda Narti Sitanggang Std, saat di konfirmasi awak media, membenarkan hal tersebut. Pihaknya saat ini masih melakukan penyelidikan terhadap perkara tersebut dan memburu pelaku pengeroyokan.

“Benar, tadi malam orangtuanya melapor. Kami saat ini masih melakukan penyelidikan terhadap perkara tersebut,” demikian ungkap Aipda Narti Sitanggang, Selasa, (4/2/2025). (sopian)

Terkait

Tags: Pengeroyokan binjai

Continue Reading

Previous: Bawa Puluhan Preman Serang Rumah Warga di Tebing Tinggi, Bripka Lila Astriza Jalani Sidang Kode Etik, Istri Korban Alami Trauma
Next: Sering Beroperasi di SPBU Bilah Hulu, Pencuri Ini Berhasil Ditangkap Polisi

Berita Lainnya

Ingatkan Jaga Kerukunan Antar Sesama, Sat Pol Airud Polres T.Balai Menyapa Warga Nelayan 

Ingatkan Jaga Kerukunan Antar Sesama, Sat Pol Airud Polres T.Balai Menyapa Warga Nelayan 

17/06/2025
Gerebek Sarang Narkoba di Pagar Merbau, Anggota Poldasu Terluka Dianiaya, 5 Orang Ditangkap 

Gerebek Sarang Narkoba di Pagar Merbau, Anggota Poldasu Terluka Dianiaya, 5 Orang Ditangkap 

17/06/2025
Dua Pria Ketangkap Polisi Saat Konsumsi Sabu di Lingkungan Sekolah Labura 

Dua Pria Ketangkap Polisi Saat Konsumsi Sabu di Lingkungan Sekolah Labura 

17/06/2025

TERKINI

Reses Ketua Komisi VIII DPR RI di Pondok Pesantren Al-Ansor Padang Sidimpuan  1

Reses Ketua Komisi VIII DPR RI di Pondok Pesantren Al-Ansor Padang Sidimpuan 

17/06/2025
Aris Rinaldi Nasution Perkuat Peran Wartawan Hukum, Serahkan SK Pengurus Forwakum Sergai Periode 2025-2028 2

Aris Rinaldi Nasution Perkuat Peran Wartawan Hukum, Serahkan SK Pengurus Forwakum Sergai Periode 2025-2028

17/06/2025
Dukung Makanan Bergizi untuk Warga Binaan, Dapur Rutan Medan Disurvei Dinkes 3

Dukung Makanan Bergizi untuk Warga Binaan, Dapur Rutan Medan Disurvei Dinkes

17/06/2025
Komisi I DPR RI Sabam Rajagukguk Komit Dukung Program 1.000 Kolam Bupati Tapsel 4

Komisi I DPR RI Sabam Rajagukguk Komit Dukung Program 1.000 Kolam Bupati Tapsel

17/06/2025
Tapsel Mantapkan Arah Pembangunan Lewat Musrenbang RPJMD 2025–2029 5

Tapsel Mantapkan Arah Pembangunan Lewat Musrenbang RPJMD 2025–2029

17/06/2025
Ingatkan Jaga Kerukunan Antar Sesama, Sat Pol Airud Polres T.Balai Menyapa Warga Nelayan  6

Ingatkan Jaga Kerukunan Antar Sesama, Sat Pol Airud Polres T.Balai Menyapa Warga Nelayan 

17/06/2025
O2SN Tingkat SD-SMP Kota Binjai Tahun 2025 Resmi Dibuka 7

O2SN Tingkat SD-SMP Kota Binjai Tahun 2025 Resmi Dibuka

17/06/2025

Metro24.co adalah portal online berita dan hiburan berbahasa Indonesia. Resmi diluncurkan oleh PT. SUMATRA JAYA ONLINE. Metro24.co Merupakan Media Grup Harian Metro24.

  • Login Untuk Berlangganan
<
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
© 2023 | Reserved by Metro24.co.