Skip to content
Metro24

Metro24

Terdepan Dalam Pemberitaan

  • Home
  • Berita Utama
    • e-Paper
    • Lintas Nusantara
    • Sumatera Utara
      • Medan
      • Deliserdang
      • Serdang Bedagai
      • Tanah Karo
      • Binjai – Langkat
      • Siantar – Simalungun
      • Batubara
      • Asahan
      • Labuhanbatu Selatan
      • Tabagsel
  • Hukum & Kriminal
  • Ekonomi & Bisnis
  • Sosial Budaya
  • Hiburan
    • CK
    • KisMis
  • Olahraga

Polsek Perdagangan Tangkap 3 Pria Diduga Pesta Sabu di TPU Muslim Bandar Masilam

Redaksi 21/08/2024

Bagikan ini:

  • Lagi
  • Postingan
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru) Telegram
  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru) WhatsApp

 

METRO24.CO, SIMALUNGUN – Polsek Perdagangan dipimpin Kanit Reskrim IPTU Fritsel G. Sitohang, SH tangkap tiga orang pria diduga mengkonsumsi narkotika jenis sabu atau pesta sabu di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Muslim, Jalan Kamboja, Huta II Nagori Bandar Masilam II, Kecamatan Bandar Masilam, Kabupaten Simalungun pada hari Selasa (20/8/2024) sore pukul 15.00 Wib.

Keempat pria itu berinisial HMMS (18), ZHS (27), dan IP alias Galepok (44).

Awalnya pada siang harinya pukul 13.00 Wib Kapolsek Perdagangan, AKP Ibrahim Sopi, SH menerima informasi dari warga adanya aktivitas pesta narkoba dan transaksi narkoba jenis sabu di sekitar TPU Muslim Bandar Masalah tersebut. Selanjutnya Kapolsek langsung perintakan Kanit Reskrim, IPTU Fritsel G. Sitohang, SH, bersama timnya untuk melakukan penyelidikan di lokasi.

Pada sore harinya pukul 15.00 WIB Tim Unit Reskrim mengamankan empat orang pria sedang berada di TPU Muslim tersebut. Setelah dilakukan penggeledahan disaksikan Gamot Huta II Nagori Bandar Masilam II, Johan Silalahi ditemukan berbagai barang bukti di antaranya 2 bungkus plastik klip sedang berisi narkoba jenis sabu bruto 1,57 gram, 1 bong terbuat dari botol plastik merek Lasegar, 2 sendok terbuat dari pipet plastik, 2 buah pipet plastik, 1 kaca pirex berisi sisa bakaran sabu, 18 bungkus plastik klip kecil kosong, dan uang tunai sebesar Rp. 50.000.

Setelah dilakukan interogasi di tempat kejadian, pelaku HMMS mengaku bahwa 2 bungkus plastik klip sedang berisi sabu dan 18 plastik klip kosong tersebut adalah miliknya yang dibelinya dari seorang pria bernama Endi, warga Pasar Baru Nagori Bandar Masilam II, Kecamatan Bandar Masilam.

Pelaku HMMS juga pengaku telah menjual sabu seharga Rp. 50.000 kepada pelaku IP alias Galepok sebelum penggerebekan dilakukan.

Sementara pelaku IP alias Galepok dan ZHS mengakui telah mengonsumsi sabu menggunakan bong yang terbuat dari botol plastik Lasegar dan kaca pirex yang ditemukan di tempat kejadian. Sabu itu dibeli seharga Rp. 50.000 dari HMMS.

Sedangkan KHS membantah tidak terlibat dalam penggunaan maupun kepemilikan narkoba tersebut. Keberadaannya di lokasi hanya diajak sepupunya, ZHS sehingga tidak tahu menahu mengenai aktivitas narkoba yang sedang berlangsung.

Setelah proses interogasi dan pengumpulan barang bukti, keempat pria tersebut dibawa ke Sat Narkoba Polres Simalungun untuk dilakukan penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut.

Kasat Narkoba Polres Simalungun, AKP Irvan Rinaldy Pane, menyatakan pihaknya akan mendalami kasus ini untuk mengungkap jaringan peredaran narkoba yang lebih luas di wilayah Simalungun.

“Pengungkapan kasus ini merupakan hasil kerja sama yang baik antara masyarakat dan pihak kepolisian. Kami berterima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan informasi sehingga kami bisa segera bertindak dan menangkap para pelaku. Kami akan terus mengembangkan penyelidikan ini untuk memberantas peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Simalungun,” Kata AKP Irvan Rinaldy Pane. (FS)

Terkait

Tags: Sabu

Continue Reading

Previous: Pastikan Tidak Membawa Barang Ilegal, Sat Pol Airud Polres T.Balai Kejar dan Periksa Kapal Tanpa Nama 
Next: Viral Di Medsos, Maling Ganjal Pintu Rumah Warga di Marelan Berhasil Bawa Kabur Sepeda Motor

Berita Lainnya

Priksa dan tangkap Kadis Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan Serdang Bedagai

Priksa dan tangkap Kadis Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan Serdang Bedagai

24/06/2025
Cegah Masuk Narkoba, Sat Pol Airud T.Balai Gelar Patroli Periksa Kapal 

Cegah Masuk Narkoba, Sat Pol Airud T.Balai Gelar Patroli Periksa Kapal 

24/06/2025
Diduga Dihabisi Suami Siri, IRT Tewas Membusuk Dirumahnya 

Diduga Dihabisi Suami Siri, IRT Tewas Membusuk Dirumahnya 

23/06/2025

TERKINI

PT. INALUM Kembali Raih Dua Penghargaan Bergengsi TOP CSR Awards 2025 1

PT. INALUM Kembali Raih Dua Penghargaan Bergengsi TOP CSR Awards 2025

24/06/2025
Polres Batubara Gelar Giat Olahraga Bersama Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-79 2

Polres Batubara Gelar Giat Olahraga Bersama Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-79

24/06/2025
Priksa dan tangkap Kadis Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan Serdang Bedagai 3

Priksa dan tangkap Kadis Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan Serdang Bedagai

24/06/2025
Terkait Anggota DPRD Fraksi PAN Diduga Dukung Caleg PDI-P Saat Jadi Caleg, Muhammad Ali : Janganlah Diungkit Ungkit  4

Terkait Anggota DPRD Fraksi PAN Diduga Dukung Caleg PDI-P Saat Jadi Caleg, Muhammad Ali : Janganlah Diungkit Ungkit 

24/06/2025
Dari Keunawat untuk Masa Depan, Mahasiswa Ekonomi Universitas Labuhanbatu Raih Beasiswa Berkat Aksi Nyata di Desa 5

Dari Keunawat untuk Masa Depan, Mahasiswa Ekonomi Universitas Labuhanbatu Raih Beasiswa Berkat Aksi Nyata di Desa

24/06/2025
Estafet Kepemimpinan Baru di PN Medan: Mardison dan Jarot Resmi Jabat Ketua dan Wakil Ketua 6

Estafet Kepemimpinan Baru di PN Medan: Mardison dan Jarot Resmi Jabat Ketua dan Wakil Ketua

24/06/2025
Wali Kota Tanjungbalai Sambangi Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR di Jakarta 7

Wali Kota Tanjungbalai Sambangi Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR di Jakarta

24/06/2025

Metro24.co adalah portal online berita dan hiburan berbahasa Indonesia. Resmi diluncurkan oleh PT. SUMATRA JAYA ONLINE. Metro24.co Merupakan Media Grup Harian Metro24.

  • Login Untuk Berlangganan
<
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
© 2023 | Reserved by Metro24.co.