METRO24, PALUTA – Rapat pleno yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta), menetapkan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati nomor urut 1, H Reski Basyah Harahap/Haji Obon-Basri Harahap (HORAS), sebagai pemenang Pilkada 2024, Selasa (3/12/2024).
Dilihat dalam salinan surat keputusan KPU Padang Lawas Utara Nomor 3027 Tahun 2024 tentang Penetapan Hasil Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Padang Lawas Utara Tahun 2024, paslon HORAS unggul atas dua kandidat lainnya.
Paslon HORAS dalam Pilkada Paluta 2024, berhasil meraup suara sah sebanyak 59.734 suara. Sementara paslon nomor 2 Hamsiruddin RCM-Purba hanya mendapat 49.000 suara, dan paslon nomor 3 Hariro-Yusuf mengumpulkan suara sah sebanyak 29.838 suara.
Dari 12 kecamatan di Kabupaten Padang Lawas Utara, paslon HORAS berhasil menang di 10 kecamatan. Sementara paslon Hamsiruddin-Purba hanya unggu tipis di 2 kecamatan.
Berikut perolehan suara ketiga paslon di setiap kecamatan, di Kecamatan Batang Onang, paslon HORAS meraih 3366 suara, paslon 2 mendapat 2608 suara dan paslon 3 hanya 1741 suara.
Di Kecamatan Dolok, paslon HORAS sebanyak 6331 suara, paslon 2: 4417, paslon 3: 1934. Kecamatan Dolok Sigompulon, paslon HORAS sebanyak 4272 suara, paslon 2: 2570, paslon 3: 1970. Kecamatan Halongonan, paslon HORAS: 5021, paslon 2: 3445, paslon 3: 2876.
Kemudian di Kecamatan Halongonan Timur, paslon HORAS: 4674, paslon 2: 4549, paslon 3: 3021. Kecamatan Hulu Sihapas, paslon HORAS: 1318, paslon 2: 1139, paslon 3: 518. Kecamatan Padang Bolak, paslon HORAS: 12.473, paslon 2: 10.002, paslon 3: 6816.
Kecamatan Padang Bolak Julu, paslon HORAS: 2837, paslon 2: 2374, paslon 3: 1287. Kecamatan Padang Bolak Tenggara, paslon HORAS: 1637, paslon 2: 3476, paslon 3: 1270. Kecamatan Portibi, paslon HORAS: 5633, paslon 2: 5924, paslon 3: 3741. Kecamatan Simangambat, paslon HORAS: 9089, paslon 2: 6377, paslon 3: 4067. Kecamatan Ujung Batu, paslon HORAS: 3083, paslon 2: 2119, paslon 3: 597. (ansah)