METRO24.CO, MEDAN – Proyek perbaikan saluran air (drainase) di Jalan Bahagia simpang Jalan Jati 2 dan 3 Kelurahan Teladan Timur, Medan Kota, Sumatera Utara resahkan warga setempat dan para pengguna jalan. Pasalnya, proyek tersebut sudah cukup lama dikerjakan namun hingga kini belum juga selesai.
Selain kemacetan panjang, kondisi jalan tersebut apabila turun hujan dipenuhi lumpur, dan apabila cuaca panas dipenuhi dengan debu berterbangan.
“Keadaan seperti ini sudah berlangsung cukup lama, sejak proyek ini dikerjakan yang sampai saat ini tak juga selesai,” ujar warga, Kamis (7/12/2023).
Warga sangat berharap proyek perbaikan drainase tersebut dapat segera selesai, agar keresahan warga tidak berkepanjangan.
“Kita minta kepada walikota Medan dapat segera menyelesaikan pengerjaannya, agar keadaan jalan di sini kembali normal dan keresahan warga tidak berkepanjangan,” harap warga. (Sidik)
Berita Lainnya..
Viral !! Jembatan Penyeberangan di Taman Cadika Medan Ambruk
Senjata Makan Tuan, Niat Membunuh Tetangga Malah Terbunuh Pakai Parang Miliknya Sendiri
Polsek Hinai Amankan Pelaku Pembakaran Pengurus Pondok Pesantren di Langkat